(Unduh) Aplikasi Daftar Siswa Baru Berbasis HP/Ponsel Terbaru 2017


Selamat datang di blog pendidikan Tahun Ajar

Berikut ini kami bagikan Aplikasi Daftar Siswa Baru Berbasis HP/Ponsel Terbaru 2017.
yang mudah mudahan dapat berguna dan bermanfaat bagi bapak/ibu semua.

Kepala Dinas Pendidikan Kota Batam Muslim Bidin mengatakan orangtua yang ingin mendaftarkan anaknya saat Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) 5-7 Juni nanti tidak perlu mengantre sejak subuh seperti tahun sebelumnya. Mereka cukup mengunjungi website resmi Disdik Batam http://disdik.batam.go.id atau di https://ppdbbatam.id.

"Kami sudah siapkan aplikasinya, dan sudah bisa dibuka dari rumah melalui telepon pintar, aplikasinya sudah bisa di-download," kata Muslim kepada Batam Pos (Jawa Pos Group).

Antisipasi aplikasi ini disiapkan karena banyaknya keluhan yang datang dari orangtua karena tidak kebagian nomor antrean saat mendaftar. "Tahun lalu mereka bahkan antre sejak sahur, sekarang sudah tidak lagi," ujarnya.

Mengenai jumlah siswa yang akan diterima di empat sekolah unggulan tersebut, Muslim menjelaskan masing-masing sekolah maksimal menerima lima kelas dengan jumlah siswa maksimal 36 siswa per kelas. "Khusus SDN 006 28 siswa satu kelasnya, untuk kuota tergantung daya tampung juga, jika ruang kelas lebih dari lima kelas boleh saja," sebut pria 59 tahun ini.


Kepala Sekolah SMPN 3 Batam, Wiwik Darwiyanti mengungkapkan proses penerimaan peserta baru (PPDB) tahun ini pihaknya menyiapkan sembilan kelas dengan masing- masing kelas akan diisi maksimal 32 siswa. "Orangtua bisa mendaftar online, tapi sebagai antisipasi kami tetap menyiapakan nomor antrean, mana tahu ada orangtua yang kesulitan saat mendaftar nanti," terangnya.

Siswa yang berhasil mendaftar nanti juga akan mengikuti tes tertulis untuk tiga mata pelajaran diantaranya matematika, Bahasa Indonesia dan IPA. Soal yang disiapkan ini disusun bersama dua sekolah lainnya yakni SMPN 6 dan SMPN 26.

Perempuan berkacamata ini menambahkan siswa yang diterima merupakan siswa yang bisa memenuhi persyaratan yang telah ditentukan. Sistem online juga akan langsung merangking siswa berdasarkan nilai siswa. "Yang terbaik merekalah yang akan diterima di SMPN 3," sebut Wiwik.

Download Aplikasi Daftar Siswa Baru Berbasis HP/Ponsel 2017


Comments